Sabtu, 08 Agustus 2015

Cara Berhenti dari Merokok




Telah banyak riset yang membuktikan bahwa rokok sangat menyebabkan ketergantungan dan akibat atau dampak negatif rokok sangat berbahaya bagi kesehatan. Kebiasaan merokok merupakan pemicu beberapa penyakit mematikan seperti, serangan jantung, stroke, kanker, penyakit pernapasan, penyakit pencernaan, efek buruk bagi kelahiran, emfisema, dan juga dapat menghambat proses perbaikan dan pertumbuhan otot.

Adapun bahan-bahan kimia (racun) yang terkandung dalam rokok seperti. Nikotin yang menyebabkan perokok merasa rileks. Tar, yang terdiri dari lebih 4000 bahan kimia yang mana 60 bahan kimia diantaranya bersifat karsinogenik. Sianida, senyawa kimia yang mengandung kelompok cyano. Benzene, juga dikenal sebagai bensol, senyawa kimia organik yang mudah terbakar dan tidak berwarna. Cadmium, sebuah logam yang sangat beracun dan radioaktif. Metanol (alkohol kayu), alkohol yang paling sederhana yang juga dikenal sebagai metil alkohol. Arsenik, bahan yang terdapat dalam racun tikus. Karbon monoksida, bahan kimia yang ditemukan dalam asap buangan mobil. Dan masih banyak lagi bahan-bahan yang berbahaya lainnya.

Merokok bisa menyebabkan adanya gangguan kesehatan dalam tubuh anda. Jika anda seorang perokok baiknya anda mencoba untuk berhenti dari kebiasaan buruk anda tersebut. Berikut ini adalah beberapa cara terbaik untuk bisa berhenti merokok dengan cepat :


1. Yakinkan Diri Anda Sendiri
Membekali diri dengan keyakinan dan tekad yang kuat untuk berhenti merokok adalah modal utama yang harus anda miliki. Berhenti merokoklebih dari sekedar mengucapkannya dengan perkataan, lebih dari itu, yakinlah diri anda untuk benar-benar kuat dalam melalui hambatan dan godaan selama proses berhenti merokok

2. Kurangi Secara Berkala
Kebiasaan yang sudah anda lakukan bertahun-tahun tentunya akan sulit jika dihentikan secara mendadak. Nah, untuk mengatasinya, sebaiknya kurangi batang rokok yang anda isap setiap hari. Jika sebelumnya anda menghabiskan 3-4 batang rokok, Anda bisa kurangi secara bertahap menjadi 1-2 batang saja per hari, hingga anda benar-benar tidak menghisap sama sekali.

3. Kenali Saat Dimana Anda Sering Merokok
Temukan saat-saat dimana Anda paling sering merokok, dan temukan pula solusi untuk menghindari saat-saat tersebut. Misalnya, seseorang akan cendrung merokok saat pikiran suntuk dan stres. Bila demikian, lebih baik hindari keinginan merokok dengan melakukan aktivitas lain yang dapat mengalihkan perhatian anda dari kebiasaan merokok, contohnya berolahraga.

4. Makanlah Secara Teratur
Bagi para perokok, terkadang rasa lapar sering disalah artikan sebagai keinginan untuk merokok. Nah, untuk menghindari hal ini, makanlah secara teratur. Mengkonsumsi makanan tinggi nutrisi seperti sayuran dan buah-buahan akan membantu anda mengurangi keinginan untuk merokok.

5. Rajinlah Berolahraga
Berolahraga seperti jalan kaki dan jogging setiap hari akan meningkatkan mood dan kesegaran serta meningkatkan energi anda. Berjalan juga menjadi cara yang baik untuk menghilangkan stres jauh lebih baik dari merokok.

6. Tahan Keinginan Anda
Setiap Anda merasakan dorongan untuk merokok, tunggulah 5 menit sebelum Anda menyalakannya. Di hari berikutnya perpanjang menjadi 10 menit begitu seterusnya. Dengan cara itu tubuh anda akan menyadari bahwa dorongan untuk merokok semakin lama akan menghilang secara perlahan.

7. Kuatkan niat bulatkan tekad
Bagi seseorang yang sudah kecanduan rokok, berhenti merokok memang akan terasa sangat sulit. Meskipun hanya 15 menit, pasti akan terasa sukar. Tapi bukan berarti anda tidak bisa berhenti merokok, tidak ada yang tak mungkin di dunia ini. Langkah pertama yang harus anda lakukan jika memutuskan untuk berhenti merokok yaitu menguatkan niat dan tekad anda untuk berhenti merokok.

8. Minta bantuan teman dan keluarga
Publikasikan keinginan anda untuk berhenti merokok kepada keluarga dan teman anda. Dapatkan dukungan dari keluarga dan teman dekat untuk berhenti merokok, minta mereka untuk selalu mengingatkan bahaya merokok untuk kesehatan tiap kali keinginan anda untuk merokok datang lagi. Dan minta para keluarga dan teman yang memang pecandu rokok untuk tidak merokok didepan anda atau meninggalkan rokok didepan anda. ini bisa menjadi salah satu awal yang baik untuk cara  jitu berhenti merokok  . Selain itu ini akan menguatkan tekad anda untuk berhenti merokok ketika dukungan banyak datang dari orang yang anda sayang seperti keluarga dan teman terdekat anda.

9. Atur target waktu anda
Jika anda sudah memutuskan untuk berhenti merokok, pastikan target waktu untuk benar – benar bisa berhenti merokok. Anda tidak bisa langsung berhenti begitu saja, itu akan menjadi sangat sulit dan akan terasa menyiksa anda. Jika anda ingin berhasil untuk berhenti merokok anda bisa mulai dengan cara mengurangi sedikit demi sedikit, namun anda juga diharuskan untuk menentukan waktunya. Pasang target waktu sekitar 2 – 3 minggu untuk benar – benar bisa berhenti tidak merokok. Ini merupakan salah satu yang ampuh untuk cara ampuh berhenti merokok tanpa harus menyiksa anda, karena anda melakukannya dengan cara bertahap namun tetap ditargetkan waktunya.

10. Dimulai dari cara yang mudah
cara berhenti merokok dengan mudah bisa anda lakukan dengan cara memberikan tanda untuk keadaan anda. Jika anda sedang dalam kondisi yang sangat stress anda diperbolehkan untuk merokok namun tidak dalam porsi yang sama dan banyak. Anda bisa merokok dengan kadar yang dikurangi, jadi tidak sama dengan porsi yang dulu. Jika anda dulu dalam kondisi stress mampu menghabiskan rokok dalam satu bungkus dengan cepat, saat ini coba lah hanya merokok lima batang dalam satu hari. Namun jika kondisi anda baik – baik saja dan tidak dalam keadaan stress anda lebih baik tidak mengkonsumsi sama sekal. Jadi anda merokok dalam keadaan tertentu dan sebutuhnya saja, ini bisa sangat membantu anda untuk berhenti merokok dengan  mudah.

11. Hindari kebiasaan untuk memancing rasa ingin merokok
Hindari beberapa kebiasaan yang bisa membuat anda merokok seperti minum kopi, alkohol, begadang dan juga bedebat. Namun jika anda tidak mampu untuk menghindari itu semua anda bisa memulai untuk mengkonsumsi buah – buahan dan juga susu karena itu akan memberikan kesan yang tidak enak jika didampingin dengan rokok. Selain itu jangan kombinasikan merokok dengan kegiatan yang santai seperti menonton tv, membaca majalah sampai dengan sufing internet, itu akan memperburuk kebiasaan anda dan juga tidak bagus bagi kesehatan anda.

12. Cari kesibukan
Jika anda ingin berhasil untuk berhenti merokok anda bisa memulai dihari pertama dengan cara menyibukkan diri anda dengan aktifitas anda. Jangan sampai terjebak dalam kesendirian sehingga timbul keinginan anda untuk merokok lagi, cari kegiatan yang lebih intens dan membuat anda lupa untuk merokok seperti bersepeda, berolahraga, berenang dll. Dengan aktifitas yang banyak dan terlalu padatnya waktu akan membuat anda semakin melupakan keinginan untuk merokok karena tidak ada waktu untuk melakukan itu.

13. Minum lebih banyak air putih
Dengan mengkonsumsi air putih yang banyak itu akan membuat racun rokok dalam tubuh anda dengan cepat. Selain itu mengkonsumsi air juga bisa membantu anda untuk berhenti merokok karena tidak akan nikmat rasanya jika merokok dengan ditemani air putih. Jadi perbanyak minum air putih, selain bagus untuk kesehatan tubuh anda air putih juga akan sangat membantu anda untuk berhenti dari kebiasaan buruk merokok yang bisa merusak kesehatan tubuh anda.

14. Sibukkan diri anda setelah makan
Banyak perokok yang setelah makan mereka lebih memilih untuk menghisap rokok, namun jika anda sudah memutuskan anda harus benar – benar berhenti. Caranya mudah, kebiasaan anda setelah makan merokok hilangkan dengan cara setelah makan langsung pergi untuk menggosok gigi atau berjalan – jalan dengan begitu anda bisa melupakan keinginan anda untuk merokok setelah makan. Meskipun agak berat jika anda lakukan secara rutin dan bertahap anda akan terbiasa dengan itu semua.

15. Hindari tempat tanpa asap rokok
Menghindari tempat yang bebas asap rokok memang sangat sulit dilakukan saat ini, namun anda bisa melakukannya dengan memilih tempat yang bebas asam rokok seperti perpustakaan, atau toko buku. Dan jika anda sedang bersama  teman – teman anda, ajak mereka ketempat yang no smoking area.

16. Mengganti rokok (nikotin) dengan yang lain
Biasanya orang-orang akan merokok dipagi hari ditemani dengan segelas kopi, selain itu orang biasa merokok setelah selesai makan. banyak yang bilang "wis mangan ora udud enek". Jika anda termasuk kedalam kategori orang-orang seperti itu, makan mulai dari sekarang, gantilah rokok dengan makanan lain, bisa dengan perment karet, coklat, dsb. Mungkin awalnya akan sulit tapi jika dibiasakan, lama-lama juga akan terbiasa.

17. Tetap Berfikir Positif
Jika anda berniat untuk berhenti merokok, maka jangan anggap itu sebagai pengorbanan. anggaplah hal tersebut sebagai langkah untuk meninggalkan hal-hal yang tidak bermanfaat.

18. Perbanyak tidur atau istirahat
Setelah seharian berusaha menahan kebiasaan merokok anda, tubuh anda pasti akan terasa lelah. Jadi alangkah baiknya jika anda menambah waktu istirahat anda. Selain itu, dengan cara tidur, anda tidak akan berfikir lagi untuk merokok.

19. Berhenti merokok dari sekarang
Anda sudah membaca tips bagaimana cara untuk berhenti merokok diatas, anda sudah punya kemauan untuk berhenti merokok, langkah selanjutnya yaitu tentu saja memulai untuk berhenti merokok sekarang juga! Yakinlah bahwa berhenti merokok adalah keputusan yang tepat dan akan lebih bermanfaat bagi anda.

Intinya cara berhenti merokok yang paling mudah dan efektif bersumber pada diri anda sendiri. Sekuat apa keinginan dan niat itu ada di dalam diri Anda. Jika ingin hasil yang positif, usaha juga harus apa keinginan dan niat itu ada dalam diri anda. Jika ingin hasil yang positif, usaha juga harus positif dan tetap disiplin. Mulailah hidup sehat dengan berhenti merokok hari ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar