Senin, 28 Januari 2013
* Mengenali tipe & jenis kulit
Punya kulit yang mulus dan indah adalah impian setiap wanita. Salah satu hal mendasar yang perlu diketahui untuk bisa mewujudkannya adalah dengan memakai cairan pembersih atau cleanser yang tepat dan sesuai dengan jenis kulit. Bila salah memilih, hasilnya langsung terlihat pada kulit. Mulai dari minyak yang berlebihan, jerawat, hingga gatal-gatal karena kering.
ORANG cenderung mempunyai tipe kulit yang berbeda-beda, seperti kulit normal, kulit berminyak, kulit kering, atau kulit sensitif. Beberapa orang juga mempunyai tipe kulit kombinasi di area kulit yang berbeda. Tipe kulit Anda juga bisa berubah seiring waktu. Sebagai contoh, orang muda cenderung mempunyai kulit normal dibandingkan dengan orang tua.
Tipe kulit bergantung pada berbagai faktor kombinasi, termasuk:
1. Kandungan air, yang memengaruhi kenyamanan dan kelenturan kulit.
2. Kandungan lemak (minyak), yang memengaruhi kelembutan dan nutrisi kulit.
3. Tingkat sensitifitas, yang memengaruhi toleransi kulit terhadap substansi tertentu.
Tipe kulit normal
Anda beruntung jika memiliki tipe kulit normal. Pasalnya, kulit Anda mempunyai keseimbangan yang bagus dan jumlah air serta lemak yang tepat. Kulit normal ditandai dengan:
1. Tidak ada/sedikit cacat
2. Tidak ada sensitif parah
3. Pori-pori jarang terlihat
4. Kulit tampak bercahaya
Tipe kulit kombinasi
Tipe kulit kombinasi bisa kering atau normal di beberapa area dan berminyak di area lain, seperti T-zone. T-zone adalah hidung, kening, dan area dagu. Kulit kombinasi bisa menghasilkan:
1. Pori-pori yang terlalu lebar
2. Jerawat
3. Kulit bercahaya
Tipe kulit ini disebabkan oleh faktor genetik atau hormonal yang menyebabkan ketidakseimbangan jumlah dan tempat lemak diproduksi.
Tipe kulit kering
Kulit kering bisa menghasilkan:
1. Pori-pori yang hampir tidak kelihatan
2. Kusam dan tekstur kasar
3. Bintik-bintik merah
4. Kurang elastis
5. Garis-garis kulit lebih terlihat
Jika dipapar dengan faktor pengering, kulit bisa retak, terkelupas, gatal, iritasi atau meradang. Jika kulit Anda sangat kering, kulit cenderung kasar dan bersisik, khususnya di bagian belakang tangan, lengan dan kaki.
Kulit kering bisa disebabkan atau diperparah oleh:
1. Genetik
2. Penuaan atau perubahan hormon
3. Cuaca seperti angin, matahari, dingin atau radiasi ultraviolet (UV)
4. Pemanasan dalam ruangan
5. Mandi air panas dalam waktu lama
6. Kandungan dalam sabun, kosmetik atau agen pembersih
7. Obat-obatan
Tipe kulit berminyak
Kulit berminyak lebih umum dijumpai di kalangan anak muda. Kulit berminyak muncul saat kelenjar di kulit mengeluarkan terlalu banyak minyak (lemak). Kulit berminyak bisa menghasilkan:
1. Pori-pori yang membesar
2. Wajah kusam atau bersinar
3. Komedo, jerawat, atau cacat lainnya.
Tingkat kepekatan minyak bisa berubah, bergantung pada cuaca. Kulit berminyak bisa disebabkan atau diperparah oleh:
1. Pubertas atau ketidakseimbangan hormon
2. Stres
3. Antibiotik
4. Paparan panas atau terlalu lembab
Tipe kulit sensitif
Jika kulit Anda sesnitif, cobalah mencari tahu dan menghindari benda-benda yang memicu reaksi. Anda mungkin mempunyai kulit sensitif dengan pemicu berbeda, tapi seringkali sebagai respon terhadap produk perawatan kulit tertentu.
Kulit sensitif bisa ditandai dengan:
1. Kulit kemerahan
2. Gatal
3. Terbakar
4. Kering
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar