Senin, 30 September 2013
Seberapa Sering kamu Harus Creambath?
Ladies , Creambath merupakan salah satu bentuk perawatan rambut yang rutin dilakukan para wanita. Namun, banyak yang bingung terlalu sering creambath apakah akan membuat rambut rusak atau membuat sehat rambut. Creambath tidak hanya bisa dilakukan di salon. Di rumah pun, Anda dapat melakukan nya sendiri. Tentunya pemilihan cream yang digunakan harus disesuaikan dengan jenis rambut Anda.
Creambath mempunyai manfaat untuk melembapkan rambut, menghaluskan. Sehingga treatment ini baik untuk rambut asalkan digunakan dengan benar. Jika rambut Anda rontok, cukup bungkus rambut Anda dengan handuk panas dan tidak perlu di steaming. Jika Anda melakukan creambath di salon, seringkali yang membuat rambut menjadi kering adalah dari proses blowing rambut Anda. Tingkat panas hairdryer yang digunakan untuk memblow rambut Anda, itulah yang membuat rambut bertambah kering. Sebaiknya, tidak perlu terlalu kering dan menggunakan hairdryer terlalu panas, cukup keringkan rambut agar tidak terlalu basah. Jika dilihat dari prosesnya, creambath sangat mudah dilakukan di rumah. Dan tentunya lebih sehat.
Lakukan creambath 1 minggu 2x untuk menambah nutrisi rambut Anda. Apalagi jika Anda menggunakan bahan natural yang Anda buat sendiri seperti misalkan dari buah-buahan, pasti akan memberikan efek maksimal pada rambut Anda. Pijat lah kulit kepala Anda perlahan, dan gunakan bahan yang sesuai dengan jenis rambut Anda. Jangan khawatir bahwa akan merusak rambut Anda. Jika dilakukan dengan benar justru akan membuat rambut Anda lebih sehat lagi.
So, siap mencoba membuat rambut Anda lebih cantik lagi? Selamat mencoba.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar